DEPARTEMEN AKK FKM UINSU MEDAN UNDANG AKADEMISI DAN PRAKTISI KESEHATAN DALAM SEMINAR

Medan- Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas islam negeri Sumatera Utara Medan Langsungkan Seminar Melalui Departemen Administrasi dan Kebijakan Kesehatan. Kegiatan ini berlangsung pada kamis, 4 Januari 2023 di Aula Utama fakultas Kesehatan Mayarakat UIN Sumatera Utara Medan.

Adapun yang bertindak sebagai narasumber dalam kegiatan ini ialah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumatera Utara Medan yakni dr. Alwi Mujahid Hasibuan, M.Kes, Anggota DPR RI Dapil II Sumatera Utara Dr. H. Saleh P. Daulay, M.Ag, M.Hum, MA, dan Akademisi Administrasi dan Kebijakan Kesehatan Universitas Sumatera Utara yakni Destanul Aulia SKM, MBA, M.Ec, Ph.D.

Adapun Kegiatan ini Menyongsong Tema “Ada Apa Dengan UU Kesehatan 2023?: Tantangan dan peluang Tenaga Kesehatan Masyarakat Dalam UU No.17 Tahun 2023.

Kegaiatan ini di ikuti oleh seluruh mahasiswa peminatan AKK dan dibuka Langsung Oleh Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan FKM UIN Su Medan, Dr. Asnil Aidah Ritonga, MA.

Alfauzan Ramadhanny Simangunsong

Humas FKM UINSU Medan fkm.uinsu.ac.id

Phone : (061)6622692

Email : fkm@uinsu.ac.id